Indonesia Partisipasi di Festival Internasional Demi Perkuat Ekosistem Perfilman Nasional

Dian Riski
Feb 21, 2025

Penyambutan delegasi film Indonesia dari Roterdam, Belanda. Foto dok Kemenbud

KOSADATA – Menteri Kebudayaan Republik Indonesia, Fadli Zon, hari ini menyambut kepulangan delegasi film Indonesia yang telah sukses berpartisipasi dalam International Film Festival Rotterdam (IFFR) 2025, yang berlangsung pada 30 Januari – 9 Februari 2025 di Rotterdam, Belanda.

Dalam pernyataannya, Menteri Fadli Zon menyampaikan apresiasinya terhadap pencapaian para sineas Indonesia yang berhasil memperkenalkan sinema nasional di kancah internasional.

“Atas nama Kementerian Kebudayaan, saya mengucapkan selamat kepada para sineas Indonesia yang telah kembali dari International Film Festival Rotterdam 2025. Keberhasilan mereka di festival ini menjadi kebanggaan bagi perfilman Indonesia dan menunjukkan bahwa sinema kita semakin diakui di panggung internasional,” ujar Fadli Zon.

Keikutsertaan sineas Indonesia di IFFR tahun ini didukung oleh Direktorat Jenderal Pengembangan, Pemanfaatan, dan Pembinaan Kebudayaan (PPPK), Kementerian Kebudayaan Republik Indonesia.

Beberapa film dan sineas yang mendapatkan rekognisi dalam festival ini antara lain: Four Seasons in Java (sutradara: Kamila Andini) – yang memenangkan VIPO Award; Midnight in Bali (sutradara: Razka Robby Ertanto); Gowok Kamasutra Jawa (sutradara: Hanung Bramantyo); This City is a Battlefield / Perang Kota (sutradara: Mouly Surya); Whispers in the Dabbas(sutradara: Garin Nugroho); dan Sehidup Semati (sutradara: Upi).

Selain itu, terdapat juga film Bachtiar yang diproduksi oleh Forum Lenteng dan Milisifilm Collective, yang terseleksi dalam Cinema Regained Program. 

Kemenangan VIPO Award oleh Four Seasons in Java merupakan pencapaian yang membanggakan.

Penghargaan ini diberikan oleh Visual Industry Promotion Organization (VIPO), sebuah pengakuan atas film berkualitas tinggi di tingkat internasional serta kontribusi terhadap keberagaman sinema dunia.

Dukungan Kementerian Kebudayaan untuk Perfilman Indonesia di Festival DuniaMenbud menegaskan bahwa keberlanjutan dukungan terhadap partisipasi Indonesia di festival internasional sangat krusial untuk memperkuat ekosistem perfilman nasional.

"Kementerian Kebudayaan akan terus mendukung sineas


1 2 3

Related Post

Post a Comment

Comments 0