KOSADATA - Politikus PDI-Perjuangan, TB Hasanuddin mengaku belum melihat adanya sinyal dukungan atau endorse dari Presiden Joko Widodo terhadap duet pasangan Prabowo Subianto dan Ganjar Pranowo.
Hal ini menanggapi adanya anggapan jika kunjungan kerja yang dilakukan Presiden Jokowi di Kebumen, Jawa Tengah bersama Prabowo dan Ganjar sebagai pertanda sinyal dukungan terhadap kedua tokoh itu di Pilpres 2024.
"Sampai saat ini saya tidak bisa melihat sinyal-sinyal itu," kata Hasanuddin kepada wartawan, Kamis (9/3/2023).
Anggota Komisi I DPR itu melihat, pernyataan Presiden Jokowi dalam beberapa kesempatan yang kerap disebut-disebut memberikan sinyal dukungan kepada tokoh-tokoh tertentu itu hanya sebatas candaan politik saja.
Pasalnya, Hasanuddin melihat, Jokowi seringkali melempar candaan mengenai dukungan terhadap figur-figur yang disebut-sebut sebagai capres-cawapres dalam berbagai kesempatan.
"Ya karena ya Pak Jokowi kadang-kadang Pak Jokowi melemparkan joke, ya misalnya contohnya saja yang rambutnya putih, ya kemudian yang mukanya keriput dan lain sebagainya begitu ya karena mikir negara," terang Hasanuddin.
Oleh karena itu, Anggota Komisi I DPR ini tidak melihat apa yang dilakukan Jokowi sebagai sesuatu yang serius.
"Tapi saya tidak melihat bahwa ya itu serius, gitu ya. itu ya," tuturnya.
Adapun nama Ganjar yang anggap cocok menjadi pendamping Prabowo, Hasanuddin enggan berkomentar. Ia menegaskan bahwa keputusan terkait arah dukungan pencapresan PDIP menjadi wewenang Ketua Umum Megawati Soekarnoputri.
"Kita tunggu saja kalau untuk PDIP. Kami semua menunggu keputusan ibu Ketum, siapa yang dicalonkan begitu," tandasnya.
Saat disinggung soal, nama Ganjar yang dianggap cocok menjadi pendamping Prabowo, dia memilih untuk tidak berkomentar. Ia menegaskan keputusan
Oseng-oseng Madun, Warung Betawi Sederhana, Terkenal se-Jagat Maya
KULINER Feb 25, 2023Sekjen PDIP Kembali Sindir PAN soal Isyarat Dukung Ganjar-Erick
POLITIK Mar 03, 2023Relawan Ganjar Pranowo Berikan Dukungan ke PDIP di Pilpres 2024
POLITIK Mar 09, 2023Tanpa Libatkan Demokrat dan PKS, Nasdem Tetapkan Cak Imin Jadi Cawapres Anies
POLITIK Aug 31, 2023
Comments 0