Petugas Periksa Ribuan Hewan Kurban di Jakarta, Jika Sakit Diberi Pengobatan Gratis

Ida Farida
May 20, 2024

Petugas Dinas KPKP DKI Jakarta menjalankan pemeriksaan hewan kurban di Jakarta. Foto: kosadata

KOSADATA - Kepala Dinas Ketahanan Pangan Kelautan dan Pertanian Provinsi DKI Jakarta, Suharini Eliawati memastikan, pihaknya telah melaksanakan pemeriksaan kesehatan dan kelayakan hewan kurban mencakup kondisi fisik serta kecukupan umur di Tempat Penampungan Hewan Kurban (TPnHK) 5 wilayah Kota Administrasi DKI Jakarta. Hal ini dilakukan dalam rangka pengendalian Penyakit Hewan Menular Strategis (PHMS).

"Sampai dengan hari ini (20/05/2024) sebanyak 2.487 ekor hewan telah diperiksa yang terdiri dari 2.150 ekor sapi, 17 ekor kerbau, dan 320 ekor kambing/domba," ujar Suharini kepada wartawan, Senin (20/5/2024).

Perempuan yang akrab disapa Eli itu mengungkapkan, hewan kurban yang ada di Jakarta tersebut berasal dari Lampung, Jawa Timur, Jawa Tengah, Jawa Barat, DIY, Bali, dan Nusa Tenggara Barat.

"Apabila ada hewan yang sakit, petugas akan memberikan layanan pengobatan secara gratis," imbuhnya.

Selain pemeriksaan kesehatan dan kelayakan hewan kurban, kata Eli, petugas juga melaksanakan pemeriksaan dokumen lalulintas, serta pengawasan terkait kelayakan TPnHK mencakup sarana pemeliharaan seperti atap peneduh, pagar pengaman, kandang karantina dan isolasi.

"Kegiatan ini masih terus berlanjut seiring dengan kedatangan hewan kurban lainnya yang masuk ke DKI Jakarta. Sukses Jakarta untuk Indonesia," tandasnya.***

Related Post

Post a Comment

Comments 0