Taprof Lemhannas Sebut Kabupaten Tanah Bumbu Punya Peran Strategis Kuatkan Ketahanan Nasional

Ichsan Sundawani
Sep 28, 2023

Taprof Lemhannas RI, Dadang Solihin. Foto: Ist

KOSADATA - Pembangunan Daerah Kabupaten Tanah Bumbu memainkan peran strategis dalam memperkuat Ketahanan Nasional Indonesia melalui delapan gatra ketahanan nasional, yaitu Ideologi, Politik, Ekonomi, Sosial Budaya, Pertahanan Keamanan, Sumber Kekayaan Alam, Geografi, dan Demografi.

Hal ini disampaikan oleh Tenaga Profesional (Taprof) Lemhannas RI, Dadang Solihin saat menjadi narasumber pada acara Kick Off Meeting Penyusunan Rancangan Awal RPJPD Kabupaten Tanah Bumbu 2025-2045 di Banjarmasin pada hari Rabu (27/9) kemarin.

"Pembangunan dalam 20 tahun ke depan harus menggunakan paradigma baru. Reformasi saja tidak cukup, Indonesia harus melakukan transformasi secara menyeluruh berlandaskan kolaborasi seluruh elemen bangsa dalam mendorong kemajuan," kata Dadang dikutip Kamis (28/9/2023).

Dadang menjelaskan, pencapaian Visi Indonesia 2025-2045 dituangkan dalam 8 (delapan) misi (agenda) pembangunan, yaitu (1) Transformasi Sosial; (2) Transformasi Ekonomi; (3) Transformasi Tata Kelola; (4) Supremasi Hukum, Stabilitas, dan Ketangguhan Diplomasi; (5) Ketahanan Sosial Budaya dan Ekologi; (6) Pembangunan Kewilayahan yang Merata dan Berkualitas; (7) Sarana dan Prasarana yang Berkualitas dan Ramah Lingkungan; serta (8) Kesinambungan Pembangunan.

"Perencanaan pembangunan daerah Kabupaten Tanah Bumbu 2025-2045 berdasarkan 8 agenda pembangunan sebagaimana arahan RPJPN tersebut adalah langkah penting dalam mencapai visi dan misi pembangunan jangka panjang," ujarnya.

Menurut Dadang, hal ini penting untuk diperkuat sebagai dasar dalam perencanaan jangka panjang menuju Tanah Bumbu 2045 sebagai Smart City yang didukung oleh Smart Governance dan perannya pada tataran Global, Regional, dan Nasional.

Lebih lanjut Dadang mengatakan, jika Kabupaten Tanah Bumbu berhasil mengembangkan sektor ekonomi lokal dengan baik, termasuk pertanian, perikanan, industri, dan pariwisata, kabupaten ini dapat menjadi pusat pertumbuhan ekonomi


1 2

Related Post

Post a Comment

Comments 0