IKN Dirancang Jadi Kota Pintar, Akademisi ITS Ingatkan Pemberdayaan Masyarakat Lokal

Ida Farida
Apr 29, 2024

Ardy Maulidy Navastara, Kepala Laboratorium Perancangan dan Pengembangan Kota, Departemen Perencanaan Wilayah dan Kota Institut Teknologi Sepuluh Nopember (ITS). Foto: ITS

menjadi tonggak yang memungkinkan teknologi diakses dengan mudah oleh semua kalangan masyarakat,” lanjut Ardy.

 

Selanjutnya, keamanan data dan privasi juga menjadi perhatian serius yang memerlukan jaminan agar masyarakat merasa aman dan terlindungi dari ancaman ketidakamanan informasi. Selain itu, pemerintah harus bisa memastikan kapasitas, baik dari kemampuan teknis dan kemauan untuk terus berkembang yang akan menjadi faktor krusial dalam menghadapi perubahan yang berkelanjutan di lingkungan smart city.

 

Selain empat prinsip dasar dalam menghadapi tantangan pembangunan, IKN juga dianggap perlu meningkatkan literasi dan kemampuan digital masyarakat secara berkelanjutan, sejalan dengan perkembangan konsep kota cerdas. Pentingnya kesadaran masyarakat untuk memahami dan mengikuti perkembangan ini dinilai krusial, mengingat keberadaan kota cerdas tidak akan efektif jika masyarakat belum siap atau tidak memahami sepenuhnya konsep dan dampaknya.

 

Menuju kota cerdas yang berkelanjutan, kolaborasi antara pemerintah, sektor swasta, dan masyarakat menjadi landasan yang kokoh bagi IKN. Ardy menyatakan bahwa kota pintar yang berhasil adalah daerah yang mampu memanusiakan manusia. Pemerintah berperan penting dalam mempersiapkan masyarakat untuk menghadapi era kota pintar dengan memberikan edukasi dan pemberdayaan yang tepat. 

 

Demikian, masyarakat diharapkan dapat berperan aktif dalam pembangunan IKN yang cerdas, berkelanjutan, dan manusiawi. Pembangunan IKN sebagai kota pintar bukan hanya tanggung jawab pemerintah, melainkan tanggung jawab bersama seluruh elemen masyarakat. “Dengan kerja sama dan komitmen yang kuat, diharapkan IKN dapat menjadi kota yang cerdas, kompetitif, dan memberikan manfaat bagi seluruh rakyat Indonesia,” pungkasnya optimis.***


1 2

Related Post

Post a Comment

Comments 0