Anggota Komisi A DPRD DKI Jakarta, Nasrullah. Foto: Humas DPRD DKI Jakarta
KOSADATA - Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Dukcapil) DKI Jakarta diminta untuk melakukan pendataan dan verifikasi data pemilih menjelang Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2024. Diketahui, Pilkada Serentak 2024 untuk menentukan Gubernur dan Wakil Gubernur DKI akan digelar tujuh bulan lagi, yakni 27 November 2024.
“Dinas Dukcapil harus sudah mulai aktif ya. Apalagi kan ada petugas di kelurahan-kelurahan. Jadi harus benar-benar bekerja keras dalam beberapa bulan ini,” ujar anggota Komisi A DPRD Provinsi DKI Jakarta, Nasrullah dilansir dari laman resmi DPRD DKI Jakarta, Selasa (2/4/2024).
Menurutnya, pemutakhiran dan verifikasi daftar pemilih tetap (DPT) penting dilakukan secara akurat. Dengan adanya pendataan dan verifikasi data pemilih diharapkan tak ada lagi warga yang mengeluh karena kehilangan hak politiknya.
“Jadi Dukcapil melalui petugasnya harus kerja keras untuk memberi kesempatan kepada siapa saja yang punya hak untuk memilih,” katanya.
Keseriusan Dinas Dukcapil juga akan diawasi DPRD, sebab diprediksi DPT untuk Pilkada akan lebih banyak dibanding DPT saat Pemilihan Umum (Pemilu) kemarin. Mengingat akan ada pendatang dari luar daerah usai Hari Raya Idul Fitri nanti.
Ia juga meminta Dinas Dukcapil selektif dalam melaksanakan program tertib administrasi kependudukan yakni menghapus Nomor Induk Kendaraan (NIK) bagi warga yang dinyatakan sudah tidak berdomisili di Jakarta.
“Nah kan pendataan dan verifikasi pemilih Pilgub DKI Jakarta itu akan beririsan dengan program penghapusan NIK, itu saya minta dilakukan dengan hati-hati,” pungkas Nasrullah.
Sebelumnya, Kepala Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Dukcapil) DKI Jakarta,
Oseng-oseng Madun, Warung Betawi Sederhana, Terkenal se-Jagat Maya
KULINER Feb 25, 2023Sekjen PDIP Kembali Sindir PAN soal Isyarat Dukung Ganjar-Erick
POLITIK Mar 03, 2023Relawan Ganjar Pranowo Berikan Dukungan ke PDIP di Pilpres 2024
POLITIK Mar 09, 2023Tanpa Libatkan Demokrat dan PKS, Nasdem Tetapkan Cak Imin Jadi Cawapres Anies
POLITIK Aug 31, 2023
Comments 0