"Ya jadi memang dari cerita keluarga nampaknya Ela ini ditawari pihak tertentu lah untuk pergi ke Saudi. katanya awalnya bekerja di Bandung, tapi ternyata sudah ada di Saudi. dua bulan ini Ela katanya sulit dihubungi, Hp nya disita majikan dan sudah enggak dapat gaji juga," jelasnya.
Menurut informasi yang dihimpun, Ela tidak diizinkan pulang ke Indonesia sebelum pihak keluarga mentransfer uang senilai Rp80 juta ke si Majikan.Â
"Iya begitu, info masuk ke saya bahwa keluarganya sudah siap melapor kepolisian, nah setelah lapor polisi baru kemudian lapor ke BP2MI. Dari pihak BP2MI pun sudah menyatakan kesiapan mengawal kasus ini sampai tuntas," ungkapnya.
"Saya juga akan melaporkan dan berkoordinasi dengan Kejagung agar bisa menelisik lebih jauh dan lebih dalam terkait maraknya pengiriman PMI melalui jalur-jalur ilegal yang mungkin diduga melibatkan oknum-oknum di lembaga yang berkaitan dengan pengiriman PMI," lanjutnya.
Wakil Ketua DPW PAN Jabar itu pun meminta kepada para Kepala Desa di Garut agar mengimbau warganya untuk lebih hati-hati memilih penyalur PMI sehingga bisa dipastikan bahwa warga yang akan bekerja di luar negeri telah menempuh jalur resmi.
Enjang Tedi juga menyampaikan bahwa perlu koordinasi dengan Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi (Disnakertrans) untuk memperoleh data PMI asal Garut sehingga bisa dipastikan jalur yang ditempuh warga itu resmi atau tidak.
"Ini tentu juga jadi perhatian bagi kita semua, terutama para Kepala Desa sebagai pamong yang pertama kali bersentuhan dengan masyarakat agar memastikan warganya menempuh jalur resmi atau tidak, Perusahaan penyalurnya resmi atau tidak," jelasnya.
Terkait maraknya PMI yang menjadi korban perusahaan penyalur
Oseng-oseng Madun, Warung Betawi Sederhana, Terkenal se-Jagat Maya
KULINER Feb 25, 2023Sekjen PDIP Kembali Sindir PAN soal Isyarat Dukung Ganjar-Erick
POLITIK Mar 03, 2023Relawan Ganjar Pranowo Berikan Dukungan ke PDIP di Pilpres 2024
POLITIK Mar 09, 2023Tanpa Libatkan Demokrat dan PKS, Nasdem Tetapkan Cak Imin Jadi Cawapres Anies
POLITIK Aug 31, 2023
Comments 0