Wakil Menteri Dalam Negeri (Wamendagri) Ribka Haluk. Foto: ist
Di tengah tugas negara yang besar ini, Ribka memberikan apresiasi setinggi-tingginya kepada seluruh jajaran yang tetap bekerja meski masih dalam suasana Lebaran.
"Saya atas nama Bapak Menteri Dalam Negeri mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya. Walaupun masih dalam situasi Lebaran, kita masih bisa melaksanakan tugas negara yang penting dalam rangka pelaksanaan PSU," ungkap Ribka.
Menurutnya, PSU adalah cerminan dari komitmen pemerintah dalam menjaga integritas demokrasi. Ia menekankan pentingnya proses ini agar tidak lagi memunculkan kekeliruan di masa depan, karena menyangkut langsung stabilitas pemerintahan dan kehidupan masyarakat.
"PSU harus berjalan lancar, tanpa adanya temuan-temuan yang sebenarnya tidak terlalu penting. Sangat diharapkan agar kejadian serupa tidak terulang lagi, karena masyarakat harus segera dilayani oleh pemimpin yang dipilih," tegasnya.
Sebagai bentuk keseriusan, Kemendagri telah berkoordinasi intensif dengan KPU, Bawaslu, serta aparat keamanan demi memastikan situasi tetap kondusif selama PSU berlangsung.
Ribka pun mengajak masyarakat untuk tidak bersikap pasif. Ia menekankan pentingnya partisipasi aktif dan bijak dalam menggunakan hak suara demi menghasilkan pemimpin yang benar-benar mencerminkan aspirasi rakyat.
"Demokrasi bukan sekadar memilih, tetapi menentukan arah masa depan daerah masing-masing," katanya.
PSU bukan hanya soal mengulang pemungutan suara, tapi menjadi pelajaran penting untuk memperbaiki kualitas pemilu. Dalam suasana lebaran yang identik dengan silaturahmi dan harapan baru, semangat untuk menyongsong pemimpin yang lebih baik pun kembali digelorakan—dari Sabang hingga Talaud.***
Oseng-oseng Madun, Warung Betawi Sederhana, Terkenal se-Jagat Maya
KULINER Feb 25, 2023Sekjen PDIP Kembali Sindir PAN soal Isyarat Dukung Ganjar-Erick
POLITIK Mar 03, 2023Relawan Ganjar Pranowo Berikan Dukungan ke PDIP di Pilpres 2024
POLITIK Mar 09, 2023Tanpa Libatkan Demokrat dan PKS, Nasdem Tetapkan Cak Imin Jadi Cawapres Anies
POLITIK Aug 31, 2023
Comments 0